Barangkali kejutan terbesar adalah ketika Martin Demichelis mengumumkan kepada dunia bahwa ia akan menghilangkan rambut kuncirnya.

Martin memutuskan memperkenalkan potongan rambut barunya ketika Piala Dunia 2014 dimulai.

Potongan rambut barunya mendapatkan respon luar biasa di twitter dan entah kebetulan atau tidak membawa Argentina ke final kala itu meskipun pada akhirnya mereka kalah dari Jerman.

Mario Balotelli mengganti model rambutnya hampir setiap minggu dan bisa ditebak hal ini menjadi halaman depan surat kabar Inggris. Mario selalu bersedia untuk berpose memperlihatkan model terbaru rambutnya, dan berikut adalah salah satu model yang diciptakannya pada bulan Januari 2013, tetapi masih banyak model lainnya…

Selama beberapa tahun Carlos Tevez memelihara rambut panjangnya hingga sebahu, beberapa kali menggunakan bandana. Tetapi keputusannya untuk memotong rambutnya menjadi pendek dan segar pada tahun 2010 mendapatkan banyak pujian dari para fans.

Dan siapa yang bisa melupakan potongan rambut baru mantan manajer City Roberto Mancini di awal musim 2012/13?

Joe Hart mengganti model rambutnya dari model ‘swoosh’ menjadi model ‘gentleman’, ia terlihat kekinian bukan?

Stephen Ireland memiliki model rambut ‘Sagna’ di tahun 2009, dan memangkas habis rambutnya hingga hari ini.

Striker Brasil Jo dan Felipe Caicedo memutuskan model rambut ala penyanyi rap cocok untuk mereka.

 …dan juga Elano – walaupun keputusannya sedikit mengejutkan para penggemar.

Berikan pendapat anda tentang pemain City yang pernah memiliki potongan rambut mengejutkan yang tak bisa anda lupakan ke @MCFCIndonesian !