Kalvin Phillips hari ini bergabung ke West Ham United dengan status pinjaman hingga akhir musim.

Phillips bergabung dengan City pada Juli 2022 dari Leeds United, setelah tampil cemerlang bersama tim Elland Road selama delapan musim.

Sebelum tiba di CFA, ia juga pernah menjadi salah satu komponen kunci the Three Lions yang mencapai final Euro 2020 dan berperan penting dalam membantu membimbing tim nasional ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar.

BELI KOLEKSI TAHUN NAGA CITY 

Dia melakukan debutnya pada hari pembukaan musim 2022/23, masuk sebagai pemain pengganti Rodrigo dalam kemenangan 2-0 di West Ham, dengan kedua gol dicetak oleh sesama pemain yang direkrut musim panas, Erling Haaland.

Pengaru awalnya di tim terhambat oleh cedera bahu yang serius saat ia menjalani operasi pada bulan September dan kemudian oleh performa Rodrigo selama kampanye meraih Treble.

Pertandingan selanjutnya

Semua jadwal

FA Cup

Spurs

GMT

Man City
Manchester City

Secara total, Phillips yang berusia 28 tahun telah membuat 31 penampilan untuk City dan mencetak satu gol, penalti dalam kemenangan 3-2 penyisihan grup Liga Champions atas Red Star Belgrade di Stadion Crvena Zvezda.

Dia memenangkan medali juara Premier League, Piala FA, dan Liga Champions di musim pertamanya dan melanjutkannya pada musim ini dengan menjadi bagian dari skuad City yang mengangkat Piala Super UEFA dan Piala Dunia Antarklub FIFA.

CITY+ | SUBSCRIBE UNTUK AKSES KONTEN EKSKLUSIF

Phillips sekarang akan bergabung dengan The Hammers untuk sisa musim 2023/24.

Semua orang di Manchester City mendoakan yang terbaik bagi Kalvin selama berada di Stadion London.