Tim Pria

Kapan undian putaran kelima Piala FA?

Kapan undian putaran kelima Piala FA?
Semua yang perlu Anda ketahui menjelang undian Putaran Kelima Piala FA...

City sekarang menunggu untuk mengetahui nasib undian putaran kelima Piala FA kami setelah kemenangan putaran keempat kami atas Arsenal.

Gol babak kedua Nathan Ake mengamankan tempat kami di babak 16 besar setelah menang 1-0 atas pemimpin Premier League di Stadion Etihad.

Kami telah mengalahkan finalis tahun 2022 Chelsea di babak ketiga dengan kemenangan 4-0 di Stadion Etihad.

KAPAN UNDIANNYA?

Pengundian akan disiarkan langsung di BBC One pada hari Senin 30 Januari selama One Show mulai pukul 19:00 (Inggris) atau Selasa 31 Januari pukul 02:00 WIB.

City akan mendapat bola nomor 12.

KAPAN PERTANDINGAN DIMAINKAN?

Pertandingan dijadwalkan dimainkan pada pertengahan pekan mulai Senin 27 Februari.

Tanggal pasti dari pertandingan putaran kelima akan dikonfirmasi sesegera mungkin dan Anda dapat mengetahui detailnya di id.mancity.com segera setelah tersedia.

SIAPA YANG DAPAT BERTEMU CITY?

Daftar lengkap tim dalam pengundian ada di bawah ini…

1 Preston North End atau Tottenham Hotspur

2 Southampton atau Blackpool

3 Wrexham atau Sheffield United

4 Ipswich Town atau Burnley

5 Manchester United atau Reading

6 Luton Town atau Grimsby Town

7 Derby County atau West Ham United

8 Stoke City atau Stevenage

9 Blackburn Rovers atau Birmingham City

10 Walsall atau Leicester City

11 Sheffield Wednesday atau Fleetwood Town

12 Manchester City

13 Bristol City atau West Bromwich Albion

14 Brighton & Hove Albion atau Liverpool

15 Fulham atau Sunderland

16 Accrington Stanley atau Leeds United

Mancity.com

31?
loading